Jul 14, 2014

Memberikan Bekal Ilmu Narkoba Sejak Sekolah Dasar

Narkoba adalah singkatan dari narkotika dan obat/bahan berbahaya. Selain "narkoba", istilah lain yang diperkenalkan khususnya oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia adalah Napza yang merupakan singkatan dari narkotikapsikotropika, dan zat adiktif yang sangat penting sekali di sosialisasikan terutama untuk anak - anak SD.
Kepala SD No. 11 Jimbaran, Dra. Ni Made Nuratih, M.Pd mengatakan, anak - anak khususnya mereka yang akan menamatkan sekolahnya usai ujian sekolah patut diberikan pendidikan bahaya narkoba. mereka berada dalam posisi pertumbuhan, sehingga apapun pengaruh yang diterimanya saat itu akan mudah diterima dan dilaksanakan.
Sebanyak 115 siswa dilibatkan dalam sosialisasi bahaya narkoba. hadir sebagai pembicara adalah I Wayan Sumantra, SH dati Tim Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Berbasis Masyarakat, Yusuf Pribadi dari Yayasan Dua Hati dan Suparti dari Puskesmas Benoa.
Dengan diberikan pengarahan bahayanya narkoba sangat penting diberikan sejak dini. Melalui pendidikan yang baik, diharapkan siswa tidak terjebak pada narkoba.

0 komentar:

Post a Comment

DAFTAR ISI



By COMANK